Beauty

[Beauty][bsummary]

Health

[Health][bsummary]

Fashion

[Fashion][bsummary]

Lifestyle

[Lifestyle][twocolumns]

Celebrity

[Celebrity][bleft]

Parenting

[Parenting][bsummary]

Community

[Community][bsummary]

Enterpreuner

[Enterpreuner][twocolumns]

Culinary

[Culinary][bsummary]

Travelling

[Travelling][twocolumns]

5 Executive Chef terkenal Jakarta Bakal Meriahkan BIG BANG Indonesian Meat Cuisine



FEMINIA-Lima Executive chef internasional hebat akan berkumpul dan memasak hidangan spesial  di acara live cooking BIG BANG Indonesian Meat Cuisine dalam rangkaian program BEEF UP. Ini tentunya berbeda dengan beberapa episode Indonesia Meat Cuisine sebelumnya, dimana event hanya dihadiri satu Executive chef yang menyajikan kuliner nusantara dari bahan daging sapi Australia. Acara BIG BANG ini tentunya akan menjadi momen langka yang akan sangat sayang jika sampai dilewatkan

Acara tersebut rencananya akan disiarkan secara LIVE di Instagram @Dreamcoid dan @KapanLagicom pada 18 Maret 2021 pukul 11.00-12.00 WIB Live. Acara ini sekaligus sebagai penutup dari rangkaian program BEEF UP #TrueAussiebeeef, dalam Indonesian Meat Cuisine yang sudah digelar sebanyak lima kali sejak awal tahun 2021.

Acara BIG BANG ini tak hanya menghadirkan 5 executive chef, tapi juga melibatkan 300 peserta yang akan berpartisipasi secara LIVE lewat aplikasi Zoom. Para peserta ini pun diajak masak bersama para chef yang menyajikan beragam hidangan spesial yang berbeda-beda dengan bahan dasar daging sapi Australia. So, dapat dipastikan acara ini bakal berlangsung seru dan meriah.

Mengolah Beragam Masakan dari Daging Sapi Australia

Credit: instagram.com/trueaussieid

Pada gelaran BIG BANG nanti, para executive chef internasional ini akan memasak hidangan berbeda dari bahan dasar yang sama, yaitu daging sapi Australia. Mereka bakal mengeluarkan resep rahasia atau signature dish dengan gaya memasak yang mengagumkan. 
Mereka juga tentunya akan berbagi pengetahuan tentang bahan-bahan yang digunakan untuk membuat setiap hidangan. 

Alasan Gunakan Daging Sapi Australia
Pemilihan daging sapi Australia sebagai bahan dasar tentunya bukan tanpa alasan. Daging sapi Australia diketahui banyak pilihannya, termasuk grassfed dan grainfed dari beberapa breed, seperti Angus dan Wagyu. Setiap tipenya memiliki karakteristik, tekstur dan rasa yang berbeda. 

Sapi-sapi di Australia yang diternakkan di padang rumput luas dan masih alami tentunya memiliki kualitas yang baik – tender, juicy, flavourful –, sehingga dipastikan cocok untuk berbagai masakan nusantara maupun mancanegara.
Selain itu, daging sapi Australia juga terjamin aman, karena Australia bebas dari sejumlah penyakit hewan. Australia harus diakui memang memiliki sistem pelacakan yang bagus, di mana sapi yang baru lahir dipasang chip atau tag pada telinganya, sehingga sapi-sapi di dapat ditelusuri asal-usulnya.

Daging sapi asal negeri kanguru ini juga tak tak hanya lezat dan nikmat disantap, tetapi juga kaya nutrisi, seperti zat besi, seng, vitamin B12, dan selenium yang sangat dibutuhkan tubuh untuk mencegah anemia, serta membantu konsentrasi dan berpikir. Karenanya, sangat dianjurkan untuk konsumsi daging sapi ini sebanyak 3-4 kali seminggu dengan takaran 100-125 gram sekali makan.

Terakhir yang juga sangat penting, semua daging sapi Australia yang masuk ke Indonesia sudah dipastikan kehalalannya karena disembelih oleh muslim yang paham tata cara penyembelihan dalam Islam dan telah mendapatkan sertifikasi dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) sehingga tak perlu khawatir lagi untuk mengkonsumsinya.

Hadirkan Sesi Tanya Jawab

Keseruan BIG BANG tak hanya menghadirkan acara memasak dengan 5 executive chef internasional, tapi juga bakal ada sesi tanya jawab dari para peserta di rumah seputar masakan hingga tips memasak daging sapi Australia yang tepat. Di akhir acara, peserta bersama para chef akan melakukan sesi foto bersama sembari memperlihatkan menu makan siang masing-masing.

Selain dari momen BIG BANG tersebut, beragam resep masakan menggunakan daging sapi Australia juga bisa disimak di www.trueaussiebeefandlamb.id  dan follow akun instagram @trueaussieid.
(tmi)